Translate

Thursday, April 7, 2016

BROWNIES KUKUS KEJU STROWBERRY

Bunda Kreatif…
Kali ini kita buat menu Brownies Kukus Keju Strowberry yang lezat dan sangat mudah membuatnya.
Selamat mencoba Bunda Kreatif…




Bahan-bahan yang di perlukan untuk membuat Brownies Kukus Keju Strowberry

Bahan A

100 gram gula pasir
1/2 sendok makan emulsifier
1/2 sendok teh vanili extract
1/2 sendok teh garam
2 butir kuning telur
2 butir telur utuh

Bahan B

20 gram tepung maizena
75 gram tepung terigu protein sedang
25 gram susu bubuk
1/2 sendok teh baking powder

Bahan C

85 ml minyak sayur
25 gram butter

Bahan D

50 gram keju (potong dadu)

Peralatan yang dibutuhkan dalam membuat Resep Brownies Kukus Keju Strowberry
Loyang ukuran 30x10x4cm (Olesi dengan mentega dan alasi dengan kertas roti)

Cara mudah membuat Resep Brownies Kukus Keju Enak Dan Praktis
Panaskan kukusan terlebih dahulu sehingga mengeluarkan uap.
Aduk bahan A (kecuali garam) hingga mengental dan berjejak. Tambahkan garam, aduk sebentar sampai benar-benar rata.

Ayak bahan B ke dalam bahan A secara perlahan-lahan.
Masukkan bahan D, aduk kembali.
Setelah itu tuangkan bahan C, aduk hingga rata.

Tuangkan ke dalam loyang yang sudah dipersiapkan. Lalu masukkan ke dalam kukusan.
Kukus dengan menggunakan api sedang selama kurang lebih 40-45 menit hingga matang.
Setelah matang, angkat dan dinginkan sebentar. Oleskan dengan buttercrean/mentega dan beri taburan keju yang sudah diparut di atasnya.

Potong Brownies Kukus Keju Strowberry dengan ukuran sesuai selera Bunda.
Masukkan ke dalam lemari pendingin selama 10 menit agar lebih membeku dan lebih padat.
Letakkan di piring untuk di hidangkan pada keluarga Bunda dan berikan hiasan Strowberry di setiap potongnya agar lebih terlihat indah dan bisa di nikmati bersamaan dengan Browniesnya.

Selamat mencoba dan jangan lupa bagikan resep ini pada teman atau saudara Bunda agar mereka juga bisa membuatnya di rumah.

Salam Bunda Kreatif 

No comments:

Post a Comment